5 Fakta Film Indonesia


KENAPA bisa kondisi industri film menjadi tanggung jawab kita semua, yang padahal bukan termasuk insan perfilman, baik filmmaker maupun para ahli bermain peran, jelas saja ini ada pengaruhnya. Penonton nyatanya bisa menjadi bukti nyata kalau film Indonesia masih bisa berkancah di negerinya sendiri, sejak dianggap pernah terpuruk lama, bahkan dengan sengaja ‘dilupakan’ oleh distributor lokalnya sendiri.

Jumlah penonton yang datang ke bioskop, sikap mereka dalam memilih tema film yang akan dinikmati, sampai saat ini, interaksi para penonton, yang mostly adalah internet user, dalam beraktivitas di media sosial memberi dampak superdahsyat pada perkembangan industri perfilman Indonesia. Artikel ini adalah oleh-oleh dari Penghargaan Akademi Film Indonesia, yang malam penyerahan penghargaannya sudah berlangsung pada 8 April lalu. Info lengkap tentang penghargaan ini bisa dilihat di akademi.filmindonesia.or.id.

mirles

Film Terlaris 2012
Berikut ini adalah 10 film peringkat teratas dari perolehan penonton tahun 2012, dapat dilihat dari judul film dan jumlah penonton yang menontonnya sepanjang tahun.
10. Rumah Bekas Kuburan (280.897 penonton)
9.   Perahu Kertas 2 (391.114 penonton)
8.   Rumah Kentang (413.102 penonton)
7.   Nenek Gayung (434.732 penonton)
6.   Soegija (459.465 penonton)
5.   Perahu Kertas (588.615 penonton)
4.   Negeri 5 Menara (765.425 penonton)
3.   The Raid (1.844.817 penonton)
2.   5Cm (2.387.236 penonton)
1.   Habibie & Ainun (4.370.376 penonton)

film

Jenis Film Terbanyak Dibuat 2012
Jenis film yang disukai oleh Urbanesian juga pasti beragam. Inilah jenis-jenis film yang paling banyak dibuat sepanjang tahun 2012. Animasi (jumlah film 1), musikal (jumlah film 1), laga (jumlah film 1), thriller (jumlah film 3), horor-komedi (jumlah film 4), komedi (jumlah film 9), horor (jumlah film 19), dan drama (jumlah film 46).

habibie

Cerita Asli vs. Adaptasi
Di tahun 2012 juga terjadi peningkatan penonton pada film hasil adaptasi dibanding tahun-tahun sebelumnya. Padahal, jumlah penonton ini berbanding terbalik dengan jumlah film adaptasi yang diproduksi tahun 2012. Dari 84 film komersil yang diproduksi (diputar di bisokop), 69 di antaranya adalah film dari cerita asli dan 15 film sisanya adalah adaptasi. Mungkin tahun-tahun ke depan, film adaptasi bisa semakin banyak diproduksi ya.

Pesta Sutradara
Tahun 2012 juga jadi tahun produktif untuk sutradara, baik yang sudah senior dengan wajah lama maupun pendatang baru yang mulai menjamur dari jenis film omnibus. Jumlah sutradara yang memproduksi film tahun 2012 ada 78 orang, dengan 36 orang di antaranya merupakan debutan, alias tunas baru sineas Indonesia.

teddy

Terbaik Versi Akademi Film Indonesia
Berdasarkan fakta-fakta tersbut, dan beragam penilaian yang tidak singkat, ada empat pemenang yang dipilih Akademi Film Indonesia untuk memboyong Piala Jati Emas 2013 berdasarkan karya mereka tahun lalu.

Film Terbaik: Postcards from the Zoo
Skenario Terbaik: Teddy Soeriaatmadja (untuk film Lovely Man)
Sutradara Terbaik: Teddy Soeriaatmadja (untuk film Lovely Man)
Film Terlaris: Habibie & Ainun

sumber

10 Film Indonesia Paling Kontroversial

1. Tanda Tanya
Film garapan Hanung Bramantyo ini menjadi kontroversi karena mengandung unsur pluralisme, yang dianggap tindakan murtad oleh beberapa kelompok penganut agama yang fanatik. Pun demikian, film ini mendulang sukses dengan menyedot 100.000 penonton hanya dalam waktu 5 hari. Film ini juga sempat menjadi heboh saat akan diputar di salah satu stasiun televisi swasta. Kelompok pemuka agama mendatangi kantor stasiun televisi tersebut dan menuntut agar film ini tak ditayangkan.

2. Pocong Mandi Goyang Pinggul
http://4.bp.blogspot.com/-9QT6eKY1Now/T19b4yDXihI/AAAAAAAACTw/KXE--6TO9oc/s1600/akicuced.jpg
Menggaet bintang film porno luar negeri, Sasha Grey dalam penggarapan film ini, menuai kecaman dari beberapa pihak. Film bergenre horor komedi ini, dinilai tidak layak untuk diangkat di bioskop Indonesia karena beberapa adegan yang memang khusus untuk dewasa.

3. Suster Keramas 2
Film Indonesia kembali menggaet bintang film porno luar negeri. Sora Aoi atau lebih dikenal dengan nama Sora Aoi ikut bermain dalam film horor Indonesia yang merupakan sekuel dari film suster keramas yang dulu dibintangi oleh Rin Sakuragi. Dikabarkan bahwa honor Sora Aoi untuk berakting di film Suster Keramas 2 lebih mahal ketimbang bintang porno asal Jepang lainnya seperti Miyabi atau Rin Sakuragi.

4. 13 Cara memanggil Setan
Awalnya Film 13 Cara Memanggil Setan menimbulkan kontroversi karena masyarakat banyak yang kesurupan usai mempraktikkan cara-cara memanggil setan setelah menonton film tersebut. Namun, film besutan sutradara A Leung Wong dari Hongkong itu tetap menarik perhatian masyarakat pecinta film horror tanah air. Bahkan sejak didemo oleh salah satu ormas agama, karena adegan Debby Ayu dan Five Vi yang dinilai terlalu vulgar, respon masyarakat untuk menonton film ini tetap saja tinggi.

5. Arwah Goyang Karawang
Film ini banyak menuai protes bukan karena dibintangi oleh artis-artis hot, Julia Perez dan Dewi Perssik. Di sini adalah awal dari pertikaian Jupe dan DP yang berkepanjangan. Mereka terlibat kontak fisik di luar skenario yang kemudian kasusnya diseret ke meja hijau. Setelah berlarut-larut tanpa ada titik terang, akhirnya dalam sidang terakhir Dewi Perssik menyatakan bahwa dia memaafkan Julia Perez dalam kasus ini.

6. Pelukan Janda Hantu Gerondong
Film ini jadi terkenal seiring tersebarnya video adegan mandi yang sedang dilakukan Aida Saskia dalam salah satu adegan dalam film ini. Kasus yang menimpa Aida ini otomatis membuat gempar berita di media. Aida Saskia bahkan sempat pingsan saat press conference terkait kasus tersebarnya video ini.

7. Pacar Hantu Perawan
Dalam film yang diproduseri KK Dheraj ini, Dewi Perssik dikabarkan mengoperasi keperawanannya demi peran dalam film tersebut. Produser film ini berani membayar Dewi Perssik Rp 1 miliar jika melakukan operasi selaput dara. Pun demikian, Dewi Perssik mengaku bahwa sebenarnya ia menerima tantangan tersebut tidak hanya demi uang semata.

8. Arwah Kuntilanak Duyung
Film horror akhir tahun yang dibintangi oleh Dewi Perssik dan juga Saiful Jamiell ini mengandung sedikit kontroversi terkait posternya. Tulisan "Tepat di kilometer sembilan puluh tujuh, jalan Tol Cipularang diselimuti ratapan pilu. Tepat di tempat haus darah itu, arwah kuntilanak duyung menunggumu". Dikabarkan bahwa Saipul Jamiell merasa keberatan pada produser, lantaran kisah kecelakaan yang menewaskan istrinya, Virginia Anggraini dijadikan hiasan pada poster film tersebut. Syuting film ini sendiri berlangsung sebelum kecelakaan maut tersebut.

9. Skandal
Film ini belum-belum sudah menuai kecaman atas sajian di dalamnya. Bagaimana tidak? Adegan awal dari film ini kita sudah disambut dengan adegan masturbasi Mischa, yang diperankan oleh Uli Aulani. Film drama ini cukup mendebarkan pada sekuel-sekuel akhir yang tiba-tiba menjadi thriller yang mengejutkan. Sebuah kisah skandal perselingkuhan dalam sebuah keluarga ini dengan sangat apik digarap oleh sutradara dilihat dari penggambaran situasi yang tepat.

10. Misteri Hantu Selular
Film horror yang dibintangi artis-artis muda seperti Gita Sinaga, Umar Syarief, Boy Hamzah ini menyimpan sebuah misteri tersembunyi di balik proses produksinya. Proses produksi film ini harus dilalui dengan kematian 2 kru pendukungnya secara misterius. Hal itu ditengarai karena ada larangan untuk menceburkan diri ke dalam telaga warna di daerah Wonosobo, Jawa Tengah. Sedangkan satu kru artitik juga tiba-tiba meninggal akibat serangan jantung setelah menggali sebuah kuburan untuk keperluan produksi.

sumber

150 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa


DAFTAR 150 Lagu Indonesia Terbaik adalah sebuah daftar yang disusun oleh majalah Rolling Stone Indonesia yang memuat lagu-lagu Indonesia terbaik sepanjang masa. Daftar ini dipublikasikan dalam Majalah Rolling Stone Indonesia edisi #56 terbitan Desember 2009.

Daftar lengkap


# Lagu Artis Tahun Jenis musik
1 Bongkar Swami 1989 Rock
2 Kebyar Kebyar Gombloh 1979 Rock
3 Badai Pasti Berlalu Berlian Hutauruk 1977 Soul
4 Bis Sekolah Koes Bersaudara 1964 Rock
5 Guru Oemar Bakrie Iwan Fals 1981 Country
6 Kembali Ke Jakarta Koes Plus 1969 Rock
7 Berita Kepada Kawan Ebiet G. Ade 1979 Soul
8 Kehidupan God Bless 1988 Hard Rock
9 Sakura Fariz RM 1980 R&B
10 Bento Swami 1989 Rock
11 Bengawan Solo Oslan Husein & Teruna Ria 1959 Keroncong
12 Kompor Mleduk Benyamin S 1970 Rock & Roll
13 Lilin-Lilin Kecil Chrisye 1977 Soul
14 Memang Slank 1991 Alternative Rock
15 Rock Bergema Roxx 1992 Heavy Metal
16 Yogyakarta Kla Project 1990 R&B
17 Tuhan Bimbo 1972 Soul
18 Neraka Jahanam Duo Kribo 1977 Hard Rock
19 Nusantara I Koes Plus 1971 Reggae
20 Siti Nurbaya Dewa 19 1995 Alternative Rock
21 Panggung Sandiwara Ahmad Albar 1978 Rock
22 Rumah Kita God Bless 1988 Rock
23 Barcelona Fariz RM 1988 R&B
24 Begadang Rhoma Irama 1974 Dangdut
25 Kemarau New Rollies 1979 Jazz
26 Kidung Chris Manusama 1978 Soul
27 Nuansa Bening Keenan Nasution 1978 Rock
28 Burung Camar Vina Panduwinata 1985 Pop
29 Dan Sheila On 7 1999 Rock
30 Kosong Pure Saturday 1995 Alternative Rock
31 Kolam Susu Koes Plus 1973 Rock
32 Kupu-Kupu Malam Titik Puspa 1977 Blues
33 Pemuda Chaseiro 1978 Pop
34 Melayang January Christy 1986 Jazz
35 Ikuti Edane 1992 Heavy Metal
36 Bebas Iwa K 1995 Hip Hop
37 Bendera Cokelat 2003 Alternative Rock
38 Anak Pantai Imanez 1994 Reggae
39 Janji Gigi 1995 Alternative Rock
40 Sabda Alam Ismail Marzuki 1956 Blues
41 Bing Titik Puspa 1973 Blues
42 Yang Terlupakan Iwan Fals 1981 Rock
43 Merpati Putih Chrisye 1977 Soul
44 Malaria Harry Roesli 1973 Rock
45 Melati Dari Jayagiri Bimbo 1971 Soul
46 Angin Malam Broery Pesolima 1962 Blues
47 Mimpi Anggun C. Sasmi 1990 Rock
48 Biru Kidnap Katrina 1993 Rock
49 Tentang Kita Kla Project 1989 Pop Rock
50 Camellia Ebiet G. Ade 1979 Soul
51 Surat Buat Wakil Rakyat Iwan Fals 1987 Rock
52 Impresi Pas 1994 Alternative Rock
53 Damai Tapi Gersang Hetty Koes Endang 1977 Jazz
54 Jarum Neraka Nicky Astria 1985 Rock
55 Mobil Balap Naif 1998 Alternative Rock
56 Pesawat Tempur Iwan Fals 1987 Rock
57 Tangan Tangan Setan Nicky Astria 1985 Rock
58 Esok Kan Masih Ada Utha Likumahuwa 1984 Soul
59 Indonesia Mahardika Guruh Gipsy 1977 Progressive Rock
60 Zamrud Khatulistiwa Keenan Nasution 1978 Pop
61 Penguasa Roxx 1992 Heavy Metal
62 Gemilang Krakatau 1988 Pop
63 Apatis Benny Soebardja 1978 Rock
64 Astaga Ruth Sahanaya 1986 Pop
65 Galang Rambu Anarki Iwan Fals 1982 Country
66 Gang Kelinci Lilis Suryani 1965 Rock
67 Kumpul Bocah Vina Panduwinata 1985 Pop
68 Aku Ingin Indra Lesmana 1990 Pop
69 Gubahanku Deddy Damhudi 1973 Blues
70 Payung Fantasi Bing Slamet 1959 Jazz
71 Surabaya Dara Puspita 1966 Pop
72 Anak Jalanan Chrisye 1978 Soul
73 Bunga /rif 1997 Alternative Rock
74 Salah Potret 1997 Alternative Rock
75 Tentang Aku Jingga 1995 Pop
76 Terbang Gigi 1997 Alternative Rock
77 Wa..lah Netral 1994 Alternative Rock
78 Api Asmara Rien Djamain 1975 Soul
79 Ayam Den Lapeh Gumarang 1959 Blues
80 Bunga di Tepi Jalan Koes Plus 1971 Rock
81 Flamboyan Bimbo 1971 Soul
82 Kesaksian Kantata Takwa 1991 Rock
83 Kelelawar Koes Plus 1969 Rock
84 Laron Laron Makara 1986 Rock
85 Generasiku Boomerang 1996 Hard Rock
86 Distorsi Ahmad Band 1998 Alternative Rock
87 Mahadewi Padi 1999 Alternative Rock
88 Manis & Sayang Koes Plus 1969 Rock
89 Sepercik Air Deddy Stanzah 1979 Soul
90 Merepih Alam Chrisye 1977 Soul
91 Mawar Berduri Favourites Group 1972 Blues
92 Pelangi Koes Plus 1972 Rock
93 Pesta Elfa's Singers 1988 Pop
94 Interlokal Symphony 1982 Pop New Wave
95 Renjana Grace Simon 1976 Blues
96 Posesif Naif 2000 Alternative Rock
97 Sarjana Muda Iwan Fals 1981 Soul
98 Berita Cuaca Gombloh 1982 Rock
99 Gulagalugu Suara Nelayan Leo Kristi 1977 Beach Folk
100 Jemu Koes Plus 1975 Rock
101 Tolong Bu Dokter Flowers 1996 Alternative Rock
102 Kau Chandra Darusman 1981 Jazz
103 Hasrat & Cita Andi Meriem Matalatta 1978
104 Anak Anak Terang Suara Persaudaraan 1985 Pop
105 Genjer Genjer Bing Slamet 1963 Folk
106 Atur Aku Puppen 1997 Hard Alternative
107 Terserah Humania 1994 Reggae
108 Warik LFM 1996 Akustik Pop Rock
109 Sobat Padi 1999 Alternative Rock
110 Bunda Potret 1997 Soul
111 Kebebasan Singiku 1997 New Wave Bubblegum Pop
112 Pulau Biru Slank 1991 Alternative Rock
113 Mari Mari Dara Puspita 1966 Garage Rock
114 Kepada Perang Gong 2000 1993 Heavy Metal
115 Ratu Sejagad Vonny Sumlang 1987 Pop Rock
116 Surat Undangan Rita Zaharah 1963 Soul
117 Pergi Untuk Kembali Melky Goeslaw 1975
118 Nurlela Bing Slamet 1956 Dance
119 Musim Bunga Franky & Jane 1978 Pop / Country
120 Negeri Di Awan Katon Bagaskara 1994 Pop
121 Selangkah Ke Seberang Fariz RM 1979 Pop
122 Simponi Yang Indah Bob Tutupoly 1980
123 Kembalikan Baliku Jopie Latul 1987
124 Baby Rock SAS 1976 Hard Rock
125 Do What You Like AKA 1970 Hard Rock
126 Di Dalam Bui Koes Bersaudara 1965 Rock Balada
127 Terbunuh Sepi Slank 1994 Alternative Rock Slow Rock
128 Kudaku Lari Elly Kasim 1966
129 Senandung Maaf White Shoes & The Couples Company 2005 Pop Funk Jazz
130 Matraman The Upstairs 2004 Nu Wave
131 Di Udara Efek Rumah Kaca 2007 Alternative Rock
132 Mengadili Persepsi Seringai 2004 Heavy Metal
133 Mengejar Matahari Ari Lasso 2004 Pop
134 Laskar Pelangi Nidji 2008 Jangle Pop
135 Dan Senyumlah Sinikini 1997 Indie Pop
136 Konservatif The Adams 2005 Alternative Rock
137 Mendekati Surga Koil 2003 Alternative Rock
138 No Fruits For Today Sore 2005 Pop Rock
139 Di Sayidan Shaggydog 2003 Reggae
140 Kukatakan Dengan Indah Peterpan 2004 Rock Pop Rock
141 Takkan Guest Band 1991 New Wave
142 Papaja Cha Cha Adikarso 1955 Samba Cha-cha Jazz
143 Cinta Melulu Efek Rumah Kaca 2007 Alternative Rock Indie Rock
144 Welcome to My Paradise Steven & Coconut Treez 2005 Reggae
145 Mimpi D & R 1976
146 Jari & Jempol Dedy Stanzah 1978 Dance Rock
147 Melompat Lebih Tinggi Sheila On 7 2003 Alternative Rock Indie Rock
148 Langkah Peri Cherry Bombshell 1997 Alternative Rock Indie Pop
149 Matel Kubik 1997 Alternative Rock Indie Rock
150 Me & My Boyfriend Mocca 2003 Indie Pop

sumber